Peristiwa

Arif Yumardi Terpilih Ketuai Monev dan Anugerah KIP Sumbar

2
×

Arif Yumardi Terpilih Ketuai Monev dan Anugerah KIP Sumbar

Sebarkan artikel ini

Iwosumbar.com, Padang -Lewat rapat pleno yang sedikit alot, akhirnya Wakil Ketua KI Sumbar Arif Yumardi sah terpilih menjadi Ketua Monetering evaluasi (Monev) dan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Sumatera Barat (Sumbar) tahun 2022.

“Setelah tiga kali Monev diketuai Komisioner membidangi Kelembagaan, betepatan kurang setahun periode KI Sumbar, ada perubahan, pleno diperluas Kamis 9 Juni 2022 menetapkan Arif Yumardi sebagai Ketua Monev dan Anugerah KIP 2022” ujar Ketua KI Sumbar Nofal Wiska, Jumat 10 Juni 2022.

Arif Yumardi merupakan Putra asli Pesisir Selatan ini, tidak bisa mengelak saat forum menetapkannya ssbagai ketua.

“Saya bisa kalau kita satu kata dan hati untuk menyukseskannya. Isnya Allah Monev dan Anugerah KIP 2022 terkahir di periode KI 2019-2023 lebih hebat dari Monev sebelumnya yang sebenarnya sudah terbaik, target kuantitas peserta meningkat dan kualitas hasilnya banyak badan publik meraih prediket informatif,” ujar Arif Yumardi.

Baca Juga  Kurangkan Stunting, BKKBN RI Gaet UNP untuk Kerjasama

Arif Yumardi sebagai ketua dibantu Wakil Ketua Tanti Endang Lestari dan Sekretaris Monev dan Anugerah KIP 2022, Devi Astina dan ada tiga unit kelompok kerja yang membantu melaksanakaan Monev dan Anugerah KIP 2022.

Monev dan Anugerah KIP adalah program tahunan KI Sumbar untuk menguji secara digitalisais dan faktualisasi penerpan Keterbukaan Informasi Publik badan publik Sumbar.

“Ada sembilan kategori di Monev dan Anugerah KIP 2022 ini, di antaranya, OPD. Pemprov Sumbar, BuMD, BLU dan BUMNag/BUMDes, kategori PTS, kategori SMA sederajat, kategori Instansi vertikal, Bawaslu dan KPU serta kategori pemerintahan nagari, dari estimasi kita ada 400 badna publik yang akan disasar quisioner dengan meng-input lewat aplikasi e-Monev,” ujar Tanti.

Baca Juga  LPPM UNP Sosialisasikan Skim Penelitian Pusat Riset

Arif dan Tanti mengancang-ancang launching Monev KI Sumbar pada Bimtek pertama dilakukan.

“Ya saat Bimtek kategori OPD dan Pemerintahan Nagari awal Juli, Insya Allah Monev dan Anugerah KIP 2022 kita launching,” ujar Tanti. (rei)