Olahraga

KONI Sumbar Lakukan Konsulidasi Persiapan PON Papua

2
×

KONI Sumbar Lakukan Konsulidasi Persiapan PON Papua

Sebarkan artikel ini

IWOSUMBAR.COM, PADANG- Setelah mendapatkan Surat Keputusan (SK) Resmi dari KONI Pusat, Ketua KONI Sumbar Agus Suardi atau kerap dipanggil Abin langsung tanpa gas dengan melakukan konsolidasi internal.

Konsulidasi internal dilakukan guna mempersiapkan atlit untuk bisa berangkat dan berlaga pada Pekan Olahraga Nasional yang akan dilangsungkan di negri Cendrawasih (Papua)

Ketua KONI Sumbar Abin kepada media menyampaikan persiapan untuk bergerak cepat tersebut dilakukan agar atlet yang nanti dikirim benar-benar bisa siap dan dapat mempersembahkan yang terbaik untuk daerahnya.

Baca Juga  Porwil 2023 Selesai, Ompa ucapkan Terimakasih dan Prestasi di PON 2024

Diketahui meskipun pelantikan dan pengukuhan pengurus KONI Sumbar 2021-2025 belum dilaksanakan, namun pergerakan mesin KONI untuk langsung bekerja sudah mulai bekerja.

Diharapkan dengan Konsulidasi cepat ini bisa hendaknya persiapan atlit untuk PON mendatang, sesuai harapan banyak pihak.

“Kita tidak bisa banyak bicara dalam meraih prestasi, maka kita langsung bergerak cepat, bekerja dan terus melakukan evaluasi, baik internal maupun eksternal, sehingga prestasi atlet bisa terus digenjot,” kata Abin Minggu (6/6/2021).

Abin mengatakan, kepengurusan KONI Sumbar saat ini tidak akan pernah mau memikirkan isu-isu, tapi selalu berfikir positif dan bekerja keras dalam melakukan pembinaan cabor, guna prestasi terbaik atlet, untuk kebanggaan daerah ini.

Baca Juga  Turnamen Sepak Bola Padek Cup II Usia Dini Digelar Desember 2024

‘Kepungurusan saat ini juga harus transparans dalam melakukan kegiatan, karena kita memakai uang negara, jadi gak boleh ada kegiatan yang mubazir, sehingga masing-masing bidang wajib memiliki program real dan bisa diaktualisasikan,” tegas Abin lagi.

Saat ini kepengurusan KONI Sumbar diisi dari berbagai kalangan, baik olahraga, jurnalis, pemerhati, serta usahawan, guna peningkatan prestasi dan tranparansi.(s-HMS/it)