IWOSUMBAR.COM, PADANG – BPSDM Sumbar selenggarakan Pelatihan Fungsional Peningkatan Kompetensi Widyaiswara, bertujuan meningkatkan kemampuan teknis dan manajerial ASN, dibuka Wagub Audy Joinaldy. Selasa (8/2/22).
Aparatur Sipil Negara’ (ASN) memiliki peran strategis dalam menjalankan program pemerintah untuk mewujudkan tujuan negara.
“Diperlukan pengelolaan untuk menghasilkan ASN yang profesional, memiliki nilai-nilai dasar etika profesi, bebas dari intervensi politik, serta bersih dari perilaku korupsi, kolusi dan nepotisme,” jelas wagub dalam sambutannya.
Menurut Wagub, seiring dengan perkembangan isu strategis di lingkungan global, tantangan pengelolaan negara yang dihadapi aparatur negara akan semakin berat.
“Aparatur Sipil Negara dalam hal ini dituntut untuk selalu mengembangkan kemampuan di segala bidang, baik wawasan, pengetahuan, perilaku maupun tanggung jawab agar dapat melaksanakan tugas dan fungsi dengan tepat”. Katanya.
Kepada widyaiswara Audy menegaskan, di era digital pengetahuan dan informasi begitu mudah didapat, banyak hal bisa dilakukan cukup lewat smartphone saja. Ia mengatakan tidak ada lagi alasan untuk tidak mengembangkan diri.
Senada Kepala BPSDM Sumbar, Bustavidia juga menyampaikan tujuan pelatihan terutama dalam memberikan pembelajaran pada ASN peserta Diklat.
Bustavidia juga melaporkan pelatihan diikuti sebanyak 30 peserta yang terdiri dari widyaiswara BPSDM, Dinas Perkebunan Tanaman Pangan dan Hortikuktura, Dinas Kesehatan, Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sumatera Barat. (Mc)





