Berita

Buya H. Mulyadi Muslim Isi Tausiyah Subuh Mubarakah di Masjid Ukhuwah Parupuk Tabing

19
×

Buya H. Mulyadi Muslim Isi Tausiyah Subuh Mubarakah di Masjid Ukhuwah Parupuk Tabing

Sebarkan artikel ini
(Ket Photo: Buya H. Mulyadi Muslim (tengah) kiri Zainal pengurus masjid dan kanan RW 08 juga ketua masjid. Saat Isi Tausiyah Subuh Mubarakah di Masjid Ukhuwah Parupuk Tabing)

PADANG — Anggota DPRD Kota Padang, Buya H. Mulyadi Muslim, Lc., MA., mengisi Tausiyah Subuh Mubarakah di Masjid Ukhuwah, Kelurahan Parupuk Tabing, Kecamatan Koto Tangah, Minggu (28/12/2025).

Kegiatan yang rutin digelar setiap akhir bulan itu dihadiri ratusan jamaah, termasuk Ketua RW, Ketua RT, ninik mamak, serta pengurus dan majelis Masjid Ukhuwah.

Dalam tausiyahnya, Buya H. Mulyadi Muslim mengangkat tema tauhid sebagai fondasi utama keimanan umat Islam. Ia menegaskan bahwa hanya Allah SWT yang memiliki kuasa untuk menghidupkan dan mematikan, serta menjadi satu-satunya tempat bergantung manusia.

“Tauhid adalah mengesakan Allah dalam segala hal, baik sebagai Pencipta dan Pengatur alam semesta, satu-satunya yang berhak disembah, maupun dalam nama dan sifat-Nya yang sempurna,” ujarnya.

Baca Juga  Bawaslu Sumbar RDK Perkuat Konsolidasi Data Pencegahan Pemilu 2025

Buya Mulyadi juga meluruskan pemahaman terkait ibadah haji dan umrah yang kerap disalahartikan. Menurutnya, kecintaan umat Islam untuk menunaikan haji dan umrah berulang kali bukanlah bentuk penyembahan kepada Ka’bah.

“Orang-orang yang pergi haji atau umrah bukan menyembah Ka’bah. Jika niatnya demikian, maka itu termasuk syirik. Yang kita sembah adalah Zat Pemelihara Ka’bah, yaitu Allah SWT,” tegasnya.

Lebih lanjut, Buya H. Mulyadi menjelaskan tiga aspek utama tauhid, yakni Tauhid Rububiyah, Tauhid Uluhiyah, dan Tauhid Asma’ wa Sifat. Tauhid Rububiyah menekankan keyakinan bahwa Allah adalah satu-satunya Pencipta dan Pengatur alam semesta. Tauhid Uluhiyah mengajarkan pengesaan Allah dalam seluruh bentuk ibadah, sedangkan Tauhid Asma’ wa Sifat menegaskan keyakinan terhadap nama dan sifat Allah sebagaimana tercantum dalam Al-Qur’an dan Sunnah.

Baca Juga  Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Korban di Silaiang Bawah

Menurutnya, tauhid memiliki fungsi penting dalam kehidupan manusia, di antaranya sebagai dasar keimanan, mencegah perbuatan syirik, serta membentuk pribadi yang kuat, jujur, berani, dan optimis dalam menghadapi kehidupan.

Sementara itu, Ketua Masjid Ukhuwah, Khairil Anwar, mengapresiasi tausiyah yang disampaikan Buya H. Mulyadi Muslim karena dinilai memberikan pencerahan bagi jamaah.

“Tauhid memang harus dijadikan pedoman hidup. Dari tauhid kita diajarkan untuk terus berikhtiar dan berusaha dalam menjalani kehidupan,” kata Khairil Anwar didampingi pengurus masjid, Zainal.