IWOSUMBAR.COM, PADANG- Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Padang Minggu (31/8) menyebabkan dua pohon tumbang dan menimpa sebuah rumah warga di Jalan Alang Laweh II No.16, RT 11 RW 03, Kelurahan Alang Laweh, Kecamatan Padang Selatan.
Dua pohon yang tumbang tersebut adalah pohon kedondong berukuran sekitar 18 meter dengan diameter 90 cm, serta pohon alpukat berukuran 6 meter dengan diameter 40 cm. Keduanya roboh hingga menimpa atap rumah milik warga yang ditempati penyewa bernama Dansiwar (66).
Akibat kejadian ini, kerugian materi diperkirakan mencapai Rp5 juta. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
“Pohon tumbang disebabkan hujan deras yang disertai angin kencang,” kata pihak Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kota Padang dalam keterangan resminya.
Saat ini, tim gabungan dari BPBD Kota Padang bersama Satlinmas Pol PP, pihak kelurahan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, RT/RW, KSB, serta masyarakat setempat tengah melakukan proses pembersihan material pohon tumbang.
BPBD mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi bencana pohon tumbang maupun genangan air, mengingat cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di Kota Padang.





