Peristiwa

BMKG Keluarkan Peringatan Cuaca Ekstrem di Sumatera Barat

4
×

BMKG Keluarkan Peringatan Cuaca Ekstrem di Sumatera Barat

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072
(Ket photo: BMKG Keluarkan Peringatan Cuaca Ekstrem di Sumatera Barat)

IWOSUMBAR.COM, PADANG- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem di wilayah Sumatera Barat, Minggu (10/8/2025). Berdasarkan data yang dirilis pukul 16.05 WIB, hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang diperkirakan terjadi mulai pukul 16.30 WIB di sejumlah daerah.

Daerah yang berpotensi terdampak meliputi:
Kabupaten Pesisir Selatan: Ranah Pesisir, Lengayang, Batang Kapas, IV Jurai, Koto XI Tarusan, Sutera, Linggo Sari Baganti, Airpura.

Kabupaten Solok: Pantai Cermin, Lembah Gumanti, Payung Sekaki, IX Koto Sungai Lasi, Tigo Lurah. Kabupaten Sijunjung: Tanjung Gadang, IV Nagari, Lubuk Tarok, Kupitan. Kabupaten Tanah Datar: X Koto.

Baca Juga  Dinas Pariwisata Sumbar Gelar Iven Pesona Ngalau Pangian

Kabupaten Padang Pariaman: Batang Anai, IV Koto Aur Malintang, V Koto Timur, 2×11 Kayu Tanam, Patamuan. Kabupaten Agam: Tanjung Mutiara, Lubuk Basung, Tanjung Raya, Palembayan, Ampek Nagari, Malalak. Kabupaten Lima Puluh Kota: Luak, Harau, Pangkalan Koto Baru, Kapur IX, Gunuang Omeh, Lareh Sago Halaban.

Kabupaten Pasaman: Mapat Tunggul, Rao, Rao Utara. Kabupaten Kepulauan Mentawai: Siberut Barat, Sipora Utara. Kabupaten Pasaman Barat: Pasaman, Talamau, Kinali, Gunung Tuleh, Sungai Aur, Luhak Nan Duo.

Kota Padang: Bungus Teluk Kabung, Lubuk Kilangan, Pauh, Kuranji, Koto Tangah. Kota Sawahlunto: Lembah Segar, Silungkang. Kota Payakumbuh: Payakumbuh Utara, Payakumbuh Timur.

Baca Juga  Gudang Manau di Bandar Buat Terbakar Damkar Cegah Kebakaran Meluas

BMKG juga mengingatkan bahwa hujan lebat berpotensi meluas ke wilayah lain, termasuk Bayang, Lembang Jaya, Batipuh, Lubuk Alung, Matur, Suliki, Bonjol, Sipora Selatan, hingga Kota Pariaman dan beberapa kecamatan di Kota Padang, Kota Solok, Kota Sawahlunto, Kota Padang Panjang, serta Kota Payakumbuh.

“Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga tengah malam,” tulis BMKG dalam keterangannya.

Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi banjir, longsor, genangan, serta dampak lain yang dapat ditimbulkan akibat cuaca ekstrem.