Peristiwa

Rumah Kosong Terbakar di Pauh, Kerugian Ditaksir Rp50 Juta

2
×

Rumah Kosong Terbakar di Pauh, Kerugian Ditaksir Rp50 Juta

Sebarkan artikel ini
Oplus_0
(Ket photo: Rumah Kosong Terbakar di Pauh, Kerugian Ditaksir Rp50 Juta)

IWOSUMBAR.COM, PADANG- Sebuah rumah kosong di kawasan Binuang Kampung Dalam, Kecamatan Pauh, Kota Padang, dilalap si jago merah pada Selasa (29/7/2025) siang. Kebakaran terjadi sekitar pukul 14.44 WIB dan tidak menimbulkan korban jiwa.

Menurut keterangan dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, laporan kebakaran diterima pukul 14.44 WIB. Tak lama berselang, armada pemadam langsung diberangkatkan dan tiba di lokasi pukul 14.48 WIB. Api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 15.21 WIB.

Kepala Dinas Damkar Padang menyebutkan, objek yang terbakar adalah satu unit rumah kosong yang berukuran sekitar 15 x 15 meter persegi. “Tidak ada penghuni atau korban luka dalam kejadian tersebut. Namun, kerugian materiil ditaksir mencapai ± Rp50 juta”, ujarnya.

Baca Juga  Ruang layanan konsultasi pelayanan hukum di DPMPTSP Diresmikan

Peristiwa itu pertama kali diketahui oleh seorang warga bernama Noviarianti (42), yang melihat api menyala di bagian ruang tengah rumah tersebut. Ia segera melaporkan kejadian ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang.

“Rumah berada di tengah sawah dengan akses jalan yang cukup sulit dilalui, namun personel berhasil mencapai lokasi dengan cepat,” jelas laporan Damkar.

Sebanyak empat unit armada dengan 70 personel dikerahkan untuk memadamkan api. Proses pemadaman turut dibantu oleh unsur terkait seperti TNI, Polri, PLN, PMI, dan aparat kelurahan setempat.

Baca Juga  Tinjau Vaksinasi, Kabaharkam Polri ke Sumbar

Hingga kini, penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan.

Pemilik rumah diketahui bernama Agus (50), seorang buruh harian lepas. Tidak ada warga yang mengungsi maupun bangunan lain yang terdampak dalam insiden ini.

Untuk informasi dan laporan kejadian darurat, masyarakat Kota Padang dapat menghubungi Call Center Padang Sigap 112 atau Damkar Kota Padang di nomor 113.