Hukum

Wakapolri Tinjau Nagari Tageh Rumah Gadang di Padang

1
×

Wakapolri Tinjau Nagari Tageh Rumah Gadang di Padang

Sebarkan artikel ini

Iwosumbar.com, Padang- Usai melakukan pelepasan bansos dan pemantauan vaksinasi di Gerai Vaksin Presisi Polda Sumbar, Wakapolri Komjen Pol Dr. Drs. Gatot Eddy Pramono,M.Si selanjutnya meninjau Posko Kongsi Covid-19 dan Nagari Tageh Rumah Gadang di Kelurahan Mata Air Kecamatan Padang Selatan, Padang, Rabu (4/8).

Bersama Kapolda Sumbar Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, MH dan rombongan lainnya, Wakapolri menyaksikan tayangan video kegiatan Kongsi Covid-19 Mata Air.

Selanjutnya, Komjen Pol Gatot Eddy juga melakukan pengecekan kesiapan Kampung Tangguh (Nagari Tageh Rumah Gadang) di Mata Air.

Baca Juga  4 Kasus TPPO di Sumbar Terungkap

Kemudian, Komjen Pol Gatot Eddy beserta rombongan menuju tempat vaksinasi massal di gedung Himpunan Bersatu Teguh (HBT) yang berlokasi di Kelenteng Pondok, Padang.

Disana Wakapolri menyaksikan antusias warga yang ingin di vaksin Covid-19. Ia juga menyampaikan apresiasinya kepada petugas tenaga kesehatan, baik dari Polri, TNI, Dinas Kesehatan dan HBT yang telah memberikan pelayanan vaksin untuk masyarakat. (*tns)