Ekonomi

BPS: Juli Padang dan Bukittinggi Mengalami Deflasi 0.09 Persen

1
×

BPS: Juli Padang dan Bukittinggi Mengalami Deflasi 0.09 Persen

Sebarkan artikel ini

IWOSUMBAR.COM, PADANG – Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera merelis Secara Agregat, Sumatera Barat (Gabungan 2 Kota) mengalami deflasi 0,09 persen.

Dikatakan terjadi Inflasi, Bulan Juli 2021 Kota Padang mengalami deflasi sebesar 0,09 persen Sementra untuk Kota Bukittinggi mengalami deflasi sebesar 0,03 persen.

Badan Pusat Statistik Sumatera Barat juga mengeluarkan rilis Pada bulan Juli 2021, mengalami deflasi sebesar 0,09 persen atau terjadi penurunan IHK dari 105,39 pada bulan Juni 2021 menjadi 105,30 pada bulan Juli 2021.

Laju inflasi tahun kalender Sumatera Barat sampai bulan Juli 2021 mengalami deflasi sebesar 0,02 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun atau Juli 2021 terhadap Juli 2020 tercatat sebesar 1,79 persen.

Bulan Juli 2021 Kota Padang mengalami deflasi sebesar 0,09 persen sedangkan Kota Bukittinggi mengalami deflasi sebesar 0,03 persen

DATA SENSUS

Sedangkan Nilai Tukar Petani (NTP) Sumatera Barat bulan Juli 2021 tercatat sebesar 107,33 dan Harga Gabah Kering Panen di Tingkat Petani naik 2,27 persen.

NTP Sumatera Barat bulan Juli 2021 tercatat sebesar 107,33 atau naik 0,53 persen dibanding bulan sebelumnya yang tercatat sebesar 106,77 (Juni 2021).

Baca Juga  Dinas Perdagangan Kota Padang Tingkatkan Kualitas Pasar Rakyat

Indeks harga yang diterima petani (It) mengalami peningkatan sebesar 0,89 persen dan indeks harga yang dibayar petani (Ib) mengalami peningkatan sebesar 0,36 persen.

Sementara Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Sumatera Barat Juli 2021 sebesar 107,95 atau naik 0,62 persen dibandingkan NTUP bulan sebelumnya.

Dilaporkan, Pada Juli 2021 NTP masing-masing subsektor tercatat sebesar 96,67 untuk subsektor tanaman pangan (NTPP), 98,30 untuk subsektor hortikultura (NTPH), 125,60 untuk subsektor tanaman perkebunan rakyat (NTPR), 102,52 untuk subsektor peternakan (NTPT), dan 96,44 untuk subsektor perikanan (NTPN).

Subsektor perikanan terbagi menjadi dua, yaitu subsektor perikanan tangkap dan perikanan budidaya dengan NTP masing-masing sebesar 101,66 dan 92,50.

Sedangkan untuk Pariwisata. Belum ada wisatawan mancanegara (wisman) yang datang ke Sumatera Barat pada bulan Juni 2021

Tidak ada wisatawan mancanegara (wisman) yang datang ke Sumatera Barat melalui Bandara Internasional Minangkabau (BIM) bulan Juni 2021.

Dikatakan, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Sumatera Barat bulan Juni 2021 mencapai rata-rata 49,72 persen; mengalami peningkatan 17,42 poin dibanding TPK bulan Mei 2021 yang tercatat sebesar 32,30 persen

Baca Juga  Pokdakan Sungai Bungin Dapat Bantuan 13 Ton Pakan & 12 Ribu Benih Ikan

Sementra, Nilai ekspor Sumatera Barat Juni 2021 mencapai US$ 194,60 juta dan Nilai impor Sumatera Barat Juni 2021 mencapai US$ 28,43 juta

Nilai ekspor Sumatera Barat Juni 2021 mencapai US$ 194,60 juta dan Nilai impor Sumatera Barat Juni 2021 mencapai US$ 28,43 juta.

Nilai ekspor yang berasal dari Provinsi Sumatera Barat bulan Juni 2021 mencapai US$194,60 juta, terjadi penurunan sebesar 16,85 persen dibanding ekspor bulan Mei 2021.

Golongan barang ekspor pada bulan Juni 2021 paling besar adalah lemak & minyak hewan/nabati sebesar US$151,58 juta, diikuti oleh golongan karet dan barang dari karet sebesar US$12,02 juta.

Nilai impor Sumatera Barat bulan Juni 2021 sebesar US$28,43 juta, terjadi penurunan sebesar 46,39 persen dibanding impor bulan Mei 2021.

Golongan barang impor pada bulan Juni 2021 paling besar adalah bahan bakar mineral sebesar US$26,81 juta dan produk keramik sebesar US$1,08 juta. (relis)