Peristiwa

2.132 Hewan Kurban di Padang Diperiksa Jelang Idul Adha

3
×

2.132 Hewan Kurban di Padang Diperiksa Jelang Idul Adha

Sebarkan artikel ini
Oplus_0
(Ket photo: 2.132 Hewan Kurban di Padang Diperiksa Jelang Idul Adha)

IWOSUMBAR.COM, PADANG- Menjelang Hari Raya Idul Adha 1446 H, Dinas Pertanian Kota Padang melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Kesehatan Hewan (Keswan) telah memeriksa sebanyak 2.132 ekor hewan ternak yang terdiri dari sapi dan kambing.

Pemeriksaan tersebut guna memastikan hewan kurban Idul Adha nanti dalam kondisi sehat dan layak disembelih.

Pemeriksaan dilakukan oleh tim dokter hewan dari UPTD Puskeswan, yakni drh. Delvi Suryani dan drh. Deskurnia Liza, yang turut didampingi oleh Diskominfo Kota Padang. Salah satu lokasi yang diperiksa adalah kandang penampungan hewan di kawasan Ampera, Kelurahan Kampung Baru Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, pada Kamis (21/5/2025).

Baca Juga  Manufer Putra Firdaus Berpeluang Jadi Pimpinan DPRD Padang

Hewan yang dinyatakan sehat dan memenuhi syarat untuk dikurbankan diberi tanda berupa stiker berwarna biru. Beberapa indikator kesehatan yang diperiksa meliputi kondisi gigi (minimal satu gigi tetap sudah tumbuh), bulu tidak kusam, serta mata yang jernih.

“Untuk proses pemasangan stiker ini, tim kami dibagi menjadi tiga dan menyisir 70 kandang penampungan di 10 kecamatan se-Kota Padang,” kata drh. Delvi Suryani.

Hingga Kamis siang pukul 12.00 WIB, dari total 2.132 hewan yang diperiksa, sebanyak 1.579 ekor telah dinyatakan layak dan sudah dipasangi stiker. Tahun ini, pihaknya menargetkan total 2.000 hewan kurban yang akan mendapatkan label layak kurban.

Baca Juga  Tiga ASN Pemko Padang Kesempatan Ikut Pelatihan di India

Sementara itu, drh. Deskurnia Liza mengimbau para pedagang hewan kurban agar memastikan hewan yang dijual benar-benar dalam kondisi sehat.

“Bagi pedagang yang belum terdata, bisa langsung menghubungi Dinas Pertanian. Pemeriksaan masih akan dilakukan hingga H-1 Idul Adha,” ujarnya.