IWOSUMBAR.COM, PADANG, HUJAN disertai angin kencang melanda wilayah Kota Padang, Hujan yang berlangsung dari pagi hingga Sore hari ini menyebabkan beberapa pohon bertumbangan.
BPBD Kota Padang mencatat hingga sore ini sudah ada 7 pohon yang tumbang di berbagai kecamatan kota Padang.
Salahsatunya pohon berjenis kedondong dengan panjang sekitar 18 meter dan diameter 65 cm tumbang di Jalan Parkit I, RT 01 RW 08, Kelurahan Air Tawar Barat, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, pada Minggu sore (11/5(
Pohon tumbang menimpa kabel listrik dan sebagian bangunan tempat makanan Minarko. Meski demikian, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini. Pihak BPBD Kota Padang juga menyebutkan bahwa tidak ada taksiran kerugian material yang signifikan.
Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB) BPBD Kota Padang yang turun ke lokasi sigap melakukan pembersihan dan penanganan pohon tumbang.
Proses evakuasi dilakukan di bawah komando Kepala Pelaksana (Kalaksa) dan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (Kabid KL) BPBD Kota Padang.
Hingga berita ini diturunkan, proses penanganan pohon masih berlangsung di beberapa lokasi kejadian.





