IWOSUMBAR.COM, PADANG- Kota Padang menjadi salah satu tuan rumah penyelenggaraan Internasional Minangkabau Literacy Festival (IMLF) tahun 2025. Pemerintah Kota Padang berharap kegiatan literasi berskala internasional ini bisa digelar setiap tahun.
“Asisten II Setdako Padang, Didi Aryadi, menyatakan dukungan penuh dari Pemerintah Kota Padang terhadap penyelenggaraan IMLF. Hal itu disampaikannya saat membuka Rapat Akhir Persiapan IMLF 2025 di Gedung Youth Center Bagindo Aziz Chan, Padang, Jumat (25/4/2025).
Menurut Didi, IMLF merupakan ajang penting yang memperkaya pengetahuan masyarakat tentang budaya Minangkabau. Ia berharap IMLF dapat menjadi agenda tahunan yang dinanti-nantikan.
“IMLF kita harapkan menjadi event rutin. Setiap tahun, orang-orang akan menandai tanggal dan waktunya,” ujar Didi.
Disebut pentingnya penetapan tanggal tetap untuk pelaksanaan IMLF di kalender tahunan, sehingga mudah diingat dan menjadi bagian dari agenda masyarakat.
“Kunci agar IMLF terus bertahan di ingatan publik adalah jadwal pelaksanaan yang konsisten,” katanya.
Didi juga mendorong agar promosi kegiatan ini terus ditingkatkan, terutama di platform digital. Meski telah menunjukkan kemajuan, ia berharap promosi IMLF ke depan bisa lebih maksimal.
“Harapan kita promosinya semakin baik,” katanya di hadapan peserta rapat.
Menurut Didi, kegiatan yang lahir dari aspirasi masyarakat, seperti IMLF, memiliki daya tarik kuat bagi publik.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal ASITA Sumbar, Nadirsyah Bakri, menyatakan dukungannya terhadap IMLF 2025. Ia optimistis festival ini akan menarik banyak wisatawan, terlebih dalam beberapa waktu terakhir kunjungan ke Kota Padang mengalami peningkatan.
“IMLF memiliki daya tarik tersendiri. Kita siap memberikan dukungan,” ujar Nadirsyah.
Sebagai bentuk dukungan, ASITA Sumbar telah menyiapkan dua paket wisata bertema “one day open trip” bagi wisatawan yang berkunjung ke Padang selama perhelatan berlangsung.
IMLF 2025 akan digelar pada 8–12 Mei 2025. Festival literasi internasional ini merupakan penyelenggaraan ke-3 dan akan berlangsung di empat kota, yakni Padang, Padang Panjang, dan Bukittinggi, dengan melibatkan 30 pembicara dari berbagai bidang.
Rapat Akhir Persiapan IMLF 2025 turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang Yudi Indrasyani, Ketua Panitia Festival IMLF Sastri Bakry beserta tim, serta sejumlah perwakilan dari organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemko Padang.





