Peristiwa

Seorang Anak Terseret Ombak Berhasil Diselamatkan

4
×

Seorang Anak Terseret Ombak Berhasil Diselamatkan

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072
(Ket photo: Seorang Anak Terseret Ombak Berhasil Diselamatkan)

IWOSUMBAR.COM, PADANG- Seorang anak berusia 4,5 tahun, Alcio Ashauqi, sempat dilaporkan hilang setelah terseret ombak saat sedang mandi bersama orang tuanya di Pantai Pasir Jambak, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang. Kamis, 3 April 2025, sekitar pukul 17.08 WIB.

Dari laporan Kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang menyampaikan, korban yang berasal dari Bengkulu tersebut hilang saat mandi mandi dari pantauan orang tuanya.

Menindaklanjuti laporan dari masyarakat setempat, tim gabungan yang terdiri dari BPBD Kota Padang, bersama Dinas Pariwisata, Polri, TNI, serta masyarakat setempat segera melakukan pencarian di sepanjang pantai.

Baca Juga  Ini Yang Didapat Tim Visitasi di BPK Perwakilan Sumbar

Setelah dilakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat di dekat gerbang pintu Muaro, yang diduga menjadi lokasi korban terseret ombak.

Proses pencarian melibatkan anggota TRC PB BPBD Kota Padang yang dikomandoi oleh Kabid KL BPBD Kota Padang ini termasuk cepat.

Korban, Alcio Ashauqi, yang berasal dari Bengkulu, berhasil ditemukan dalam keadaan selamat tanpa ada kerugian berarti. Orang tua korban, Riki Ricardo, mengungkapkan rasa syukur atas keselamatan anaknya.

Kepada masyarakat, BPBD Kota Padang mengingatkan untuk tetap waspada saat berada di area pantai, terutama saat kondisi laut tidak bersahabat.

Baca Juga  Pohon Tumbang di Indarung Timpa Rumah Warga