IWOSUMBAR.COM, PADANG -PT ANGKASA PURA II Cabang BIM serahkan 2 ekor sapi qurban di dua mesjid wilayah Padang Pariaman, Mesjid Ukhuwah di Ketaping dan Mesjid Raya Limpato Sungai Sarik.
Sapi Qurban diserahkan langsung oleh Executive General Manager PT Angkasa Pura II KC BIM Indrawansyah yang diterima Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur juga jajaran pengurus mesjid, Sabtu (15/6/2024).
Dikesempatan itu, Bupati Suhatri Bur memberikan apresiasinya kepada PT Angkasa Pura II KC BIM atas kepedulian BIM kepada masyarakat Padang Pariaman, baik melalui bantuan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Mulai dari Polindes, Puskesmas, Bedah Rumah, Bantuan Perlengkapan sekolah, Program Kemitraan, UMKM, penghijauan pantai dan banyak hal lainnya.
“Terimakasih atas sumbangsih PT AP ll BIM, yang terus peduli pada masyarakat Padang Pariaman”,
Sementara, Executive General Manager PT Angkasa Pura II KC BIM Indrawansyah berharap
bahwa dengan bantuan ini diharapkan masyarakat sekitar Bandara dapat merasakan manfaat keberadaan Bandara Internasional Minangkabau.
“Harapannya bantuan ini, dapat memberikan keberkahan pada Perusahaan dalam menjalankn bisnis kebandarudaraan”, ujarnya.
Diketahui setiap tahunnya AP II KC BIM selalu memberikan bantuan sapi qurban ke masyarakat melalui mesjid mesjid bersama dengan pemerintahan Kabupaten Padang Pariaman.
“Insyaallah kedepannya AP II dibawah Holding Injourney akan terus memberikan perhatian khusus pada Kabupaten Padang Pariaman untuk ikut berperan serta dalam pengembangan dan pembangunan”. (F)





