IWOSUMBAR.COM, PADANG – JALAN alternatif dari Padang menuju Kota Bukittinggi melalui Malalak saat ini tak bisa dilewati Karena Longsor. Tepatnya dikawasan Jorong Limo Badak, Nagari atau Desa Malalak Timur, Kabupaten Agam.
Hujan dengan intensitas tinggi pada Sabtu malam (11/5) yang mengguyur di beberapa wilayah Sumatera Barat mengakibatkan terjadi bencana dibeberapa daerah diantaranya, terjadi jalan amblas di Lembah Anai. Banjir bandang di Kabupaten Tanah Datar dan Longsor di Malalak.
Jalur Malalak yang merupakan jalur alternatif bagi masyarakat yang hendak berpergian, Padang -Bukittinggi maupun sebaliknya sementara tertutup dikarenakan longsoran telah menutupi badan Jalan.
Kalaksa BPBD kota padang, Hendri Zulviton dalam keterangan mengatakan, material longsoran telah menutupi badan jalan sepanjang belasan meter dengan tumpukan material mencapai satu meter lebih
“Untuk saat ini jalan via Malalak belum bisa dilalui kendaraan, masih jalur tersebut dalam proses pembersihan,”
Saat ini Tim gabungan dan bpbd setempat telah melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah maupun kecamatan, nagari guna pendataan.
BERIKUT Jalan yang tidak bisa dilalui saat ini.
Kota Payakumbuh – Padang, Via Malalak. Malalak Longsor, Ditutup sementara sampai pembersihan material longsor.
Payakumbuh – Padang, Via Batang Anai karna di Silaiang juga terjadi Longsor. Tidak bisa dilalui dalam waktu yang tidak ditentukan.
Payakumbuh -Padang, Via Solok. Batu Sangkar Ditutup akibat material banjir lahar dingin dan juga Ombilin Longsor (Ditutup sementara sampai pembersihan material longsor)
Untuk Jalan yang bisa di lalui untuk saat ini :
Payakumbuh – Padang, Via Pariaman. Lewat Kelok 44 – Lubuak Basuang -Tiku – dan seterusnya sampai Padang. (**)





