Nasional

AP 2 Perkuat Sektor Pariwisata Sumbar dengan Program TJSL

2
×

AP 2 Perkuat Sektor Pariwisata Sumbar dengan Program TJSL

Sebarkan artikel ini

IWOSUMBAR.COM, PADANG- DALAM rangka perayaan HUT Injourney yang kedua, Angkasa Pura (AP) 2 semakin memperkuat sektor pariwisata Sumatera Barat melalui Program Penanaman Pohon “Sakura Di Nusantara”.

Kantor Cabang Bandara Internasional Minangkabau (BIM) menggelar program ini dengan menanam 4000 bibit pohon Tebuya secara serentak di seluruh Indonesia.

Di Sumatera Barat, PT Angkasa Pura Indonesia Cabang BIM juga telah menyiapkan 400 bibit pohon Tebuya.

Pada tanggal 4 Maret 2024, dilakukan penanaman di lokasi wisata Simarasok, Kabupaten Agam, yang dihadiri oleh Assisten II Bupati Agam, Kadisparpora Kabupaten Agam, Kepala BPBD Kabupaten Agam, serta perwakilan dari Dinas Pertanian dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Agam.

Baca Juga  Universitas Fort De Kock dan 26 PTS Studi Tiru dan Pengabdian di Malaysia

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Camat Baso dan Walinagari Simarasok serta masyarakat setempat.

Program TJSL ini bukan yang pertama kalinya dilaksanakan oleh Angkasa Pura Indonesia melalui KC BIM.

Pada tahun 2023, AP2 telah memberikan dan menyerahkan perlengkapan rafting beserta boatnya untuk masyarakat Simarasok.

Assisten II Kabupaten Agam menyatakan harapannya bahwa program TJSL ini akan memberikan dampak positif bagi perkembangan pariwisata Sumatera Barat, khususnya untuk Nagari Simarasok.

Dalam kesempatan tersebut, EGM AP 2 BIM menyampaikan komitmen Angkasa Pura untuk mendukung promosi pariwisata daerah Sumatera Barat di Bandara Internasional Minangkabau.

Baca Juga  Stasiun Padang, Urat Nadi Transportasi Massal Sumatera Barat

“Sinergi antara Angkasa Pura/BUMN dengan Kabupaten/Kota di Sumatera Barat dalam hal program TJSL dan promosi destinasi wisata di Bandara diharapkan akan memberikan dampak positif dalam perkembangan pariwisata kedepannya”, ujarnya.

Program ini sesuai dengan visi Injourney yang menggabungkan semua elemen terkait pariwisata menjadi satu koorporasi besar. (**)