IWOSUMBAR.COM, PADANG- GUBERNUR Mahyeldi dan Plh Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan (Adwil) Kemendagri beserta jajaran, turut menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) dalam rangka peringatan HUT ke-74 Satpol PP dan HUT ke-62 Satlinmas di Hotel Truntum Padang. Sabtu (02/03/2024).
Dalam pembukaan Rakornas tersebut, menyoroti peran krusial Satpol PP dan Satlinmas serta pentingnya peningkatan kapasitas personel dalam menjaga ketenteraman menjadi fokus utama.
Gubernur Mahyeldi sambutannya menyampaikan apresiasi atas kontribusi Satpol PP dan Satlinmas di seluruh Indonesia dalam menjaga ketertiban umum (Trantibum).
Gubernur menekankan pentingnya menjaga kebugaran dan kesiapsiagaan personel.
“Peran Satpol PP dan Satlinmas dalam Pemilu serentak Februari lalu serta Pilkada serentak yang akan digelar pada November 2024, sangatlah penting serta perlunya kesiapsiagaan personel untuk menghadapinya,”, ujarnya.
Di sisi lain, Plt Bina Adwil Kemendagri, Amran, menekankan pentingnya sifat waspada, tanggung jawab, dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.
Dia juga mengakui perlunya peningkatan kapasitas personel Satpol PP dan Satlinmas serta meminta agar setiap daerah berbagi pengalaman untuk perbaikan di masa depan.
“Yang lebih penting lagi adalah menjaga persatuan, mengutamakan kepentingan bangsa di atas pribadi, dan meningkatkan komitmen pengabdian kepada bangsa dan negara”, ujarnya.
Rakornas tersebut diakhiri dengan harapan kesuksesan dan profesionalisme yang semakin meningkat dari Satpol PP dan Satlinmas dalam menjalankan tugas mereka. (**)





