Peristiwa

DY Pencari Besi Tua Dalam Laut Ditemukan Meninggal

4
×

DY Pencari Besi Tua Dalam Laut Ditemukan Meninggal

Sebarkan artikel ini

IWOSUMBAR.COM, PADANG – DORI Yuliardi (32), salah satu seorang pencari besi tua di dasar laut yang hilang tenggelam akhirnya ditemukan dalam keadaan telah meninggal dunia oleh tim gabungan Basarnas dan Pol Airud Jumat (1/3/2024).

Jasad Dodi ditemukan setelah dilakukan penyelaman sedalam 18 meter di lokasi kejadian.

Sebelumnya Dori Yuliardi yang beralamat di kelurahan Bungus Barat Kayu Aro RT 02 Rw.07
bersama dua orang rekannya bernama anto dan adi dari warga Labuhan Tarok Kelurahan Bungus Barat melakukan kegiatan menyelam Kamis (29/2/2024).

Baca Juga  Program SAE Lapaski, wujudkan WBP Produktif

Mereka bersama sama melakukan kegiatan mencari dan mengambil besi tua bekas kapal ikan India yang sudah tenggelam diantara laut Teluk Buo dan Ujung Batu Pulau Kasiak.

“Setelah mendapatkan informasi dari warga dan RT setempat, Basarnas dan Polairud melakukan penelusuran dan pencarian di tempat kejadian korban melakukan pencarian besi kapal”.

Jasad Dori Yuliardi ditemukan Jumat sekitar Pukul 07.35 wib dan langsung dibawa ke Puskesmas Bungus Pukul 09.20 wib. (**)