Peristiwa

Hijrah Adi Sukrial, Jurnalis Dilantatik Jadi Wali Nagari Pangian

2
×

Hijrah Adi Sukrial, Jurnalis Dilantatik Jadi Wali Nagari Pangian

Sebarkan artikel ini

IWOSUMBAR.COM, BATUSANGKAR – MANTAN Wartawan, Hijrah Adi Sukrial, kini resmi menjadi Wali Nagari Pangian, Tanah Datar, setelah dilantik Bupati Eka Putra. di Gedung Nasional Batusangkar, Senin (13/11/2023).

Berlatar belakang jurnalis, Hijrah pernah berkarir di Harian Pagi Padang Ekspres dan berkontribusi dalam membantu masyarakat.

Kemudian,Hijrah meniti perjalanan ke berbagai media online, termasuk klikpositif.com dan padangkita.com, Hijrah juga merintis destinasi digital Pasar Van Der Capellen di Batusangkar.

Pegiat wisata dan ekonomi kreatif Sumbar ini, yang sebelumnya ikut Pilwanag 2017, berhasil memenangkan Pilwanag 2023 dengan selisih lebih dari 400 suara.

Baca Juga  Warga Koto Aur Malintang Minta Leonardy Fasilitasi Bukit Batu Bulek

Sebagai Wali Nagari, Hijrah fokus membenahi pelayanan publik dan merevitalisasi organisasi di Nagari Pangian, termasuk menata kembali data warga untuk perencanaan pembangunan yang lebih efektif.

Dengan keyakinan bahwa data yang benar adalah kunci sukses, Hijrah berencana menjalin kerjasama lintas sektor untuk membangun Pangian serta meningkatkan kesejahteraan melalui optimalisasi lahan tidur, Bumnag, aset nagari, dan upaya lainnya.

Hijrah juga memohon doa dan dukungan masyarakat untuk membangun Pangian ke depan.

“Saya mohon doa dari masyarakat Pangian. Mohon dukungannya dari perantau, dari rekan-rekan untuk sama-sama membangun Pangian ke depan,” papar pria kelahiran 17 Oktober 1984 ini. (**)