IWOSUMBAR.COM, PADANG – Komisi Pemilihan Umum Sumatera Barat menggelar sosialisasi Tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024 Kepada Media. Di Pangeran Beach, Minggu (16/4/2023)
Dihadiri puluhan awak media. Sosialisasi Tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024 dihadiri oleh Ketua KPU Yanuk Sri Mulyani bersama anggota Izwaryani, Sekretaris dan Kabag Tekmas Komisi Pemilihan Umum Sumbar.
Ketua KPU Sumbar Yanuk diawal menyampaikan, salah satu tugas KPU Provinsi sesuai dengan undang – undang yaitu melaksanakan sosialisasi Tahapan Pemilu.
Yanuk mengucapkan terima kasih kepada peran media yang telah banyak membantu dalam mensosialisakan tugas dan tahapan tahapan-tahapan dari KPU Sumbar.
“Kami KPU Sumbar, sudah cukup banyak mensosialisakan ke masyarakat, serta menyelesaikan tahapan-tahapan bagi bakal calon DPD RI hingga bakal calon DPRD Sumbar, “ujarnya.
Sementara anggota KPU Izwaryani dari divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, menjelaskan tentang, Tahapan dan Jadwal Pemilu 2024.
Dikatakan, Sosialisasi yang diberikan dimulai dari tahap pendaftaran, dan verifikasi hingga sampai penetapan peserta pemilu.
Pemilihan Sumatera Barat dilaksanakan di 19 Kabupaten / Kota. Dengan 179 Kecamatan. Dan tersebar sebanyak 1.265 Kelurahan, Desa maupun Nagari. Dengan sebanyak 17. 560 Tempat Pemungutan Suara (TPS)
“Untuk Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan umum 2024 oleh KPU Sumbar, untuk pemilih berjumlah 4,109.235 orang. Dengan rincian pemilih laki laki sebanyak 2,038.652. Dan pemilih Perempuan berjumlah 2,070, 583 orang, “. Jelas Izwaryani.
” Sementara terkait pemilihan dengan secara terbuka atau secara tertutup, pihak KPU masih menunggu keputusan dari Makamah Konstitusi ” (**)





